Sabtu, 21 November 2009

Gempa Lagi

Gempa berkekuatan 5,0 skala Richter (SR) terjadi di 197 kilometer barat daya Waingapu, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Sabtu, pukul 11.29 WIB. Gempa yang terjadi di 10,81 Lintang Selatan-118,91 Bujur Timur itu berkedalaman 23 kilometer dan tidak berpotensi tsunami.

Pusat gempa juga berada pada 260 kilometer tenggara Raba, Nusa Tenggara Barat (NTB); 279 kilometer barat daya Labuhanbajo, NTT; 300 kilometer barat daya Ruteng, NTT; dan 305 kilometer tenggara Sumbawabesar, NTB.

0 komentar:

Posting Komentar